Nasional – Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara menangkap seekor ular sanca berukuran sekitar lima meter di tepi kali di Jalan Pademangan 1 Gang 19, RT 14 RW 03 Pademangan Timur, Pademangan, Jakarta Utara, pada Sabtu (22/2/2025).
Berdasarkan video rekaman yang diterima, terlihat ular sanca tersebut tengah melingkar di dalam kandang dengan perut yang sudah membesar. Ular tersebut dievakuasi lantaran kedapatan memakan hewan ternak warga yakni bebek, dan pada saat ditemukan sedang melilit satu ekor bebek lainnya.
Melihat keberadaan ular tersebut, pemilik bebek langsung melapor ke pengurus RT setempat dan diteruskan kepada petugas Damkar. Mendapat laporan tersebut, pemadam kebakaran dari Sektor Pademangan mengerahkan tiga personel menuju lokasi.
Ketua RT 14 RW 03 Pademangan Timur Wenvi Wahyudi mengatakan, peristiwa penemuan ular itu terjadi saat pemilik unggas hendak memberi makan dan kaget ketika melihat di dalam kandang ternyata sudah ada ular berukuran besar itu.
“Ular itu dia kekenyangan, ada dua bebek, yang satu sudah tertelan dan yang satu lagi masih terlilit,” kata Wenvi saat ditemui di lokasi ular ditangkap pada Sabtu (22/2/2025).
Menurut Wenvi, Ular sanca tersebut diduga muncul dari lubang di sepanjang bantaran kali dan naik ke kandang bebek yang ditempatkan di tanggul. Adapun hewan jenis reptil tersebut kerap muncul saat musim hujan.
“Ini sudah kejadian tiga sampai empat kali, namun ini kejadian ular terbesar yang pernah ada penemuan di sekitar sini. Kemungkinan ada sarang ularnya, hanya kita tidak bisa memastikan di mananya, ada juga biawak,” ucapnya setelah ular sanca ditangkap.
Adapun, proses penangkapan ular berlangsung cukup singkat dengan menggunakan alat penjepit yang dibawa petugas. Setelah berhasil dikeluarkan dari kadang bebek, ular itu pun dimasukkan ke dalam karung untuk selanjutnya dibawa ke penangkaran hewan liar.