Skip to content
Kabaraku
Menu
  • Home
  • Nasional
  • Berita Bola
  • Selebriti
  • Mancanegara
  • Kesehatan
Menu

Seharusnya Liverpool Merekrut Anthony Gordon Bukan Federico Chiesa

Posted on 30/08/2024

Berita Bola – Raksasa Liga Inggris, Liverpool dikabarkan tinggal selangkah lagi menyelesaikan transfer Federico Chiesa dari Juventus. Tetapi, mantan pelatih Preston North End Ryan Lowe menilai jika The Reds seharusnya merekrut Anthony Gordon.

Chiesa tidak masuk dalam rencana pelatih Thiago Motta di Juventus pada musim ini. Karena itu, pemain timnas Italia itu masuk dalam daftar jual.

Dalam waktu singkat, Liverpool berhasil mencapai kesepakatan dengan Juventus. The Reds sepakat menebus Chiesa dengan harga miring, sekitar 13 juta euro saja.

Jika transfernya tuntas, Chiesa akan menjadi rekrutan pertama Liverpool pada musim panas ini. Chiesa akan bermain di Anfield selama empat tahun ke depan.

Ryan Lowe tampak kurang setuju dengan langkah Liverpool mendaatngkan Federico Chiesa. Menurutnya, The Reds seharusnya merekrut Anthony Gordon yang tampil mengesankan bersama Newcastle.

“Jika Anda bertanya kepada saya, saya akan pergi dan membayar uang untuk Anthony Gordon,” kata Lowe dilansir TBR Football.

“Saya tahu para penggemar Newcastle tidak akan menyukainya, tetapi faktanya adalah, dia adalah orang yang akan datang dan berpotensi menjadi pemain inti. Pemain cadangan… Saya pikir Liverpool telah melakukan itu selama bertahun-tahun sebelumnya.”

Karena sering cedera, Chiesa kehilangan tempatnya sebagai starter di Juventus. Lowe menilai Liverpool membutuhkan pemain yang lebih baik dari Chiesa.

“Jika dia bisa tetap bugar dan membuktikan kebugarannya, maka dia akan membuktikan nilainya, tetapi ya, dia jelas merupakan tambahan bagi skuad,” lanjutnya.

“Semua orang membicarakannya sebagai pemain cadangan, Liverpool tidak membutuhkan pemain cadangan saat ini – mereka membutuhkan pemain inti. Saya tahu mereka sudah memiliki tiga pemain depan, tetapi mereka membutuhkan yang lebih baik.”

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor By :

Berita Terkini :

  • Saat Dunia Meragukan Neymar, Casemiro Tegaskan Dia Masih Nomor Satu 14/11/2025
  • MU Harus Siap Rogoh Kocek Agak Dalam Jika Ingin Rekrut Bintang Wolverhampton Ini 14/11/2025
  • Jadi Incaran Real Madrid, Chelsea Siap Patok Harga Tinggi Buat Moises Caicedo 14/11/2025
  • Ancelotti Tegaskan: “Bukan Saya yang Suruh Endrick Tinggalkan Madrid!” 14/11/2025
  • Peringatan Tegas Untuk Lamine Yamal Dari Mantan Pelatih Timnas Spanyol 14/11/2025
  • 4 Warga Manggarai NTT Jadi Tersangka KIarena Timbun Ribuan Liter BBM 14/11/2025
  • Formasi Baru Buat Mengubah Cara Bermain Juventus 13/11/2025
  • Derby della Madonnina: Duel Taktik Antara Pertahanan Kokoh Inter vs Milan 13/11/2025
  • AC Milan Alami Krisis Penyerang, Solusinya Ada di Barcelona? 13/11/2025
  • Gaji Fantastis Vlahovic Jadi Sorotan, Juventus Siapkan Perjanjian Khusus 13/11/2025
©2025 Kabaraku | Design: Slot Gacor Indonesia