Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Pandemi Virus Corona, Ronaldo Berpotensi Kehilangan Gaji Rp 157 Miliar

1 min read

Pandemi Virus Corona, Ronaldo Berpotensi Kehilangan Gaji Rp 157 Miliar – Para pemain bintang Serie A terancam dipotong gajinya ditengah pandemi virus corona. Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo berpotensi kehilangan gaji sebesar Rp 157 miliar.

Seperti diketahui, Italia sendiri menjadi negara paling parah terdampak wabah virus corona. Laporan terbaru menyebut, kini sudah ada 4.032 jiwa yang mennggal akibat virus corona.

Untuk membantu krisis itu, Serie A berencana akan memotong gaji para pemain sepakbola di Liga Italia. Hal itu dilakukan agar keberlangsungan klub bisa tetap terjaga, di tengah diberhentikannya kompetisi yang membuat roda-roda ekonomi klub juga turut mati.

Ronaldo juga terancam terkena potongan gaji yang jumlah terbilang cukup besar. Penyerang berusia 35 tahun itu bisa mendapat potongan gaji sebesar 9,1 juta euro atau setara dengan Rp 157,6 miliar.

Ronaldo diketahui mendapat gaji 30 juta euro atau sekitar Rp 520 miliar per tahun oleh Juventus. Adapun total kekayaan pemain asal Portugal tersebut, mencapai 391,2 juta euro atau setara dengan Rp 6,7 triliun.

Selain gaji tingginya sebagai pemain sepakbola, kekayaannya itu juga didapat Ronaldo dari kontrak seumur hidup dengan Nike yaitu sebesar 837,6 juta euro atau setara dengan 14,5 triliun. Ditambah lagi ada berbagai bisnisnya, mulai dari parfum, pakaian, hingga properti.

Ronaldo sendiri saat ini tengah mengisolasi diri dari pandemi virus corona di Italia. CR7 memilih untuk pulang ke kampung halamannya di Madeira, Portugal, sambil menunggu kompetisi digelar kembali.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *