Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Unik – 5 Tokoh Dunia yang Mempunyai Reputasi Besar dengan Tubuh Pendeknya (Part I)

2 min read

Para penakluk yang tercatat dalam sejarah dunia kerap dilukiskan sebagai seorang yang gagah. Jenghis han, salah satunya. Penguasa yang berasal dari Mongolia itu digambarkan sebagai seorang pria yang mempunyai tubuh tinggi, kuat, dan meiliki rambut yang panjang serta janggut yang menjuntai.

Seperti yang dikutip dari History, sejaran asal Persia di abad ke-14, Rashid A-Din bahkan juga mengklaim jika Jengis Khan mempunyai rambut berwarna merah dengan bola mata hijau.

Walaupun tak ada sumber yang pasti soal bagaimana penampakan sebenarnya, Jengis Khan diduga mempunyai tinggi badan 173 centimeter.

Tinggi badannya tersebut kontras dengan kuda mongolia yang mempunyai tubuh pendek, dengan kepala yang besar, tapi memiliki kaki – kai yang kuat.

Akan tetapi tak semua penakluk atau pemimpin dunia mempunyai fisik segagah yang untuk menggambarkan mereka.

Beberapa dari mereka hanya mempunyai tinggi badan di bawah rata – rata. Meski begitu ketangguhan mereka tak bisa diragukan. Atau seperti Mahatma Gandhi yang keberasan pikirannya melebihi fisiknya yang kurus.

Seperti yang dikutip dari laman Ranker.com, pada Senin(17/07/2017), berikut ini beberapa pemimpin dunia yang mempunyai tinggi badan di bawah rata – rata.

  1. Napoleon Bonaparte (167 cm)

Napoleon merupakan seorang ahli strategi perang terbaik sepanjang sejarah. Kariernya di militer menanjak pesat setelah dirinya berhasil menumpas kerusuhan yang di dalangi oleh kaum pendukung royalis dangan cara yang sangat mengejutkan.

Dirinya juga dikenal karena tembakan meriam pada saat di kota Paris dari atas menara. Insiden itu terjadi pada tahun 1795 saat Napoleon masih berusia 26 tahun.

Namun ternyata siapa sangka, jika pria yang sangat disegani pada masanya tersebut hanya mempunyai tinggi badan di bawah rata – rata. Hanya sekitar 1,67 meter atau 167 sentimeter.

Akan tetapi tak ada kekuasaan yang abadi. Kegagalan menginvasi negara Rusia dan akhirnya kekalahan di Waterloo meredupkan karier Napoleon.

  1. Joseph Stalin (165 cm)

Joseph Stalin merupakan salah satu dari ketujuh anggota pertama Politbiro, yang didirikan pada tahun 1917 saat itu untuk mengelola Revolusi Bolshevik. Bersama dengan keenam rekannya Zinovieb, Kamenev, Trotsky, Sokolnikov, Bubnov, Zinoviev, dan Lenin.

Dia juga merupakan pemimpin Uni Soviet sejak pertengahan 1920-an hingga kematian menjemputnya pada tahun 1953.

Umur Stalin sendiri bisa dibilang relatif panjang, hingga mencapai 73 tahun. Banyak nyawa yang sudah menjado korban kebengisan rezim Stalin. Bahkan nyawa itu sulit untuk dihitung.

Dari data resmi menyebutkan setidaknya ada 3 juta jiwa yang sudah dieksekusi ataupun yang dikirim ke kamp kerja paksa. Semua bercampur dengan mereka yang sudah tewas karena kelaparan akibat dari kebijakan Stalin.

Dibalik kebengisan pria berkumis itu, ternyata tinggi badannya hanya 165 dibawah rata – rata kaum Eropa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *