Fri. Apr 14th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Teknologi – 3 Peran Penting Kelompok Hacker Anonymous Lawan Kejahatan Transnasional (Part I)

2 min read

Anonymous merupakan kelompok para peretas international yang keanggotaannya desentralisasi. Para anggota  Anonymous biasanya dikenal memakai gambar topeng Guy Fawkes untuk menyamarkan jadi diri mereka.

Kelompok hacker Anonymous tersebut juga tidak mempunyai tujuan yang spesifik, namun seringkali mereka terlibat dalam usaha memerangi sensor di internet, dengan mengampanyekan kebebasan berpendapat, kebebasan dalam mengekspresikan pendapat serta membuat kesal pemerintah – pemerintah otoriter dunia.

Seperti dikutip dari listverse.com pada hari Rabu (30/08/2017), Anonymous tak mempunyai daftar yang detail terkait dengan anggotanya atau pengurus, sehingga para anggota biasanya menjalin komunikasi melalui kelompok chat rahasia.

Memang benar, beberapa kali mereka telah melumpuhkan server komputer tertentu, dengan mengganti tampilan situs web, ataupun membocorkan data informasi pribadi ke dunia maya.

Namun demikian, ada kalanya kelompok itu bertindak demi kepentingan bersama untuk kemanusiaan termasuk dengan melakukan perlawanan pada kejahatan transnasional. Anonymous tanpa mendapatkan perintah khusus, telah ikut andil dalam melakukan perlawanan kepada kejahatan. Kelompok ini secara sukalera membantu mewujudkan kondisi yang positif.

Berikut ini adalah 3 tindakan ‘pertolongan’ kelompok Anonymous dalam melakukan perlawanan terhadap kejahatan lintas batas negara :

  1. Seragan Siber Militer China Kepada Pihak Amerika Serikat

Salah satu jasa baik dari kelompok itu adalah bantuan dari mereka yang berhasil mengungkap pihak militer China dalam serangkaian serangan pada perusahaan, organisasi, serta badan pemerintah Amerika Serikat pada 2011 silam.

Para ahli keamanan dan pihak pemerintah Negeri Paman Sam sudah lama menuding jika China berada di balik layar serangan – serangan siber kepada AS pada tahun 2011, namun mereka tak mempunyai bukti yang cukup untuk bisa mendukung tuduhan tersebut.

Hacker Anonymous kemudian melibatkan diri mereka dan berhasil memberikan bukti untuk menjerat dan menyakinkan jika militer China ada keterikatan dengan serangan yang dimaksud. Pengungkapan tersebut menjadi berita utama dunia serta memungkinkan pemerintahan Obama saat itu untuk menunjuk hidung China terkait dengan serangan siber tersebut. Saat itu pemerintah China dibuat sangat malu dan serangan – serangan pun akhirnya segera berhenti.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *