Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Politik Nasional – Pasangan Syarif&Aep Siap Lawan Adik Ratu Atut

2 min read

Disebabkan hanya 1 pasang Bakal Calon yang bisa mendaftarkan diri ke KPU yaitu Ratu Tatu Chasanah & Pandji Tirtayasa, KPU Kab. Serang membuka lagi masa pendaftaran untuk Calon Bupati serta Calon Wakil Bupati Serang, Sabtu, 1 Agustus 2015.

Dalam masa perpanjangan, pasangan dari calon Ahmad Syarif Madzkrullah & Aep Syaefullah mendaftarkan diri mereka. Pasangan Syarif & Aep mendaftarkan diri pada Sabtu, 1 Agustus 2015 dengan mendapatkan dukungan dari Partai Hanura, PBB serta Partai Gerindra.

Pada hari Selasa, 28 Juli 2015 lalu, pasangan dari Syarif & Aep sempat ditolah KPU Kab. Serang sebab SK Kepengurusan Partai Gerindra tidak cocok dengan SK Kepengurusan Partai Gerindra milik KPU Kab. Serang.

Pada masa perpanjangan pendaftaran saat ini, KPU Kab. Serang menerima pendaftaran dari pasangan Syarif & Aep. Dengan diterimanya pendaftaran diri pasangan Syarif & Aep jelas bertolak belakang dengan ayat 2 pasal 89 A PKPU no. 12 Tahun 2015 yang menyebutkan jika Pasangan calon yang sudah ditolah atau dinyatakan tidak dapat memenuhi persyaratan tidak bisa diusulkan dalam pendaftaran seperti yang telah dimaksud di ayat 1.

Sementara pada ayat 1 menyebutkan jika hal berdasarkan hasil penelitian perbaikan persyaratan calon tidak ada atau hanya terdapat 1 pasangan calon yang mampu memenuhi syarat, KPU membuka pendaftaran kembali pasangan calon paling lama adalah selama 3 hari.

Akan tetapi, Muhammad Nasehudi, Ketua KPU Kab. Serang berkata jika berdasar surat KPU Pusat No. 402, 24 Juli 2015 jika pasangan yang sudah ditolak diperbolehkan untuk kembali mendaftar. “Kami sudah melakukan beberapa konsultasi, berdasar dari surat edaran KPU Pusat No. 402 jika pasangan yang sudah ditolak dapat mendaftarkan diri kembali.”

Pasangan Syarif & Aep kabarnya disebut sebagai ‘Boneka’ dari pasangan Tatu & Pandji yang mendapatkan dukungan dari PAN, PKB, PPP, Demokrat, NasDem, PKS, Golkar, serta PDI Perjuangan. Akan tetapi hal itu dibantah oleh Eli Mulyadi selaku Ketua DPP Partai Hanura di Prov. Banten.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *