Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Otomotif – Jalani Operasi Lancar, Rossi Berharap Segera Kembali Balapan Lagi

2 min read

Proses operasi yang dijalani Valentino Rossi berjalan dengan lancar dan sukses. Pembalap veteran MotoGP asal Italia itu harus berhadapan dengan pisau bedah setelah dirinya mengalami insiden kecelakaan saat berlatih dengan menggunakan motor off road di Tavullia, yang juga merupakan kampung halamannya, pada kamis (31/08/2017).

Akibat insiden itu, The Doctor mengalami patah tulang fibula dan tabia pada kaki kanannya. Pada awalnya Rossi bawa ke rumah sakit di Urbino. Rossi kemudian dipindahkan ke Azienda Ospedaliero –Universitadia Ospedali Riuniti di daerah Ancona untuk menjalani proses operasi.

Seperti yang dilansir di readmotorsport.com, operasi pemasangan pin tersebut berlangsung selama kurang lebih satu jam sejak pukul 01.00 sampai 02.00 waktu setempat. “Operasi tersebut berjalan lancar,” kata Rossi.

“Pagi ini, saat saya terbangun, saya merasa sedikit lebih enak. Saya ingin berterima kasih kepada para staf Ospedali Riuniti in Ancona, utamanya pada dokter Pascarella yang telah menangani saya,” terangnya.

Sejauh ini, belum diketahui berapa lama The Doctor akan absen setelah operasi itu, tetapi kemungkinan besar, pembalap bernomor 46 itu tidak dapat tampil di MotoGP seri Missano yang akan diadakan di pekan depan nanti.

“Saya sangat menyesal atas insiden kecelakaan ini. sekarang saya ingin segera dapat kembali ke sepeda motor saya. Saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk dapat mewujudkan hal itu,” jelas Rossi.

Sampai saat ini, Rossi masih berada di urutan keempat klasmen sementara pembalap MotoGP 2017. Rossi berhasil mengumpulkan total 157 poin dan tertinggal 26 poin dari pemuncak klasmen sementara yang dipegang oleh pembalap Ducati Andrea Dovizioso.

Sebelumnya, Rossi juga sudah pernah mengalami cidera yang sama saat insiden kecelakaan pada saat latihan di Mugello, pada tahun 2010 silam. Akibat dari insiden yang dialaminya saat itu, Rossi terpaksa harus menjalani istirahat selama 6 pekan.

Ada kabar yang berhembus Rossi harus menjalani istirahat selama satu bulan. Jika hal itu benar maka pembalap 38 tahun itu dipastikan akan absen di MotoGP Misano. Dan seri berikutnya, Rossi juga harus melewatkan seri MotoGP Aragon.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *