Sat. Apr 8th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Nasional – Presiden Jokowi Mengendarai ‘Kereta Pancasila’ di Karnaval Kemerdekaan

2 min read

Presiden  Jokowi atau Joko Widodo akan hadir di Karnaval Pesona Parahyangan Kemerdekaan 2017 yang diadakan di Bandung, Jawa Barat, pada Sabtu besok. Jokowi akan ikut meramaikan karnaval tersebut dengan menaiki mobil hias yang diberi nama Kereta Pancasila.

Kereta tersebut dirancang oleh lima seniman asal kota Bandung. Pembuatan Kereta Pancasila itu mewakili nilai – nilai gotomh royong yang dari dulu selalu menjadi kekuatan masyarakat Indonesia.

“Kereta Pancasila menyiratkan sebuah makna kerja budaya serta gotong royong yang terwujud di dalam laku budaya yang berupa kebersamaan,” ujar Bey Machmudin, Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden, pada Jumat (25/08/2017).

Kereta Pancasila adalah karya dari Tisna Sanjaya, Budayawan dan pengajat di Institut Teknologi Bandung. Tisna tak kerja sendirian, dirinya mengajak serta budayawan lainnya, seperti Joko Kurniain dan Aat Suratin untuk merancang mobil yang nantinya akan menjadi tunggangan Jokowi pada karnawal itu.

Kereta Pancasila itu dibuat untuk sebuah simbol kerja keras pemimpin untuk membawa kesejahteraan seluruh rakyatnya. Menurut Tisna, konsepnya itu mengusung mobil bajasan, yang berarti sederhana, namun lahir dari kerja keras.

Kereta Pancasila itu terbuat dari sebuah truk yang kemudian dihias dengan Kepala Burung Garuda. Yang pada bagian belakangnya disusun dengan menggunakan seeeng atau dandang, alat memasak tradisional dari Sunda, yang biasa dipakai untuk membentuk tumpeng berukuran raksasa. Presiden Joko Widodo dan ibu Iriana akan ditempatkan pada bagian depan dari kendaraan tersebut.

“Apabila dilihat dari sisi depan, kendaraan yang telah membawa seluruh hasil bumi serta Bapak Jokowi yang menjadi pemimpin mengantarkannya untuk rakyat,” ucap Tisna.

Berbicara masalah tema karnaval, yaitu “Menyalakan Api, Kerja Bersama”, mobil hias yang akan dikendarai Presiden melambangkan betapa semangatnya kerja sama serta menuwai hasil kerja secara bersama – sama

Adapun dalam rangkaian kegiatan karnaval di Bandung akan dimulai pada pukul 14.00 WIB star dari depan Gedung Sate menuju ke Jalan Dago (Jalan Juanda), kemudian Jalan Merdeka menuju ke Taman Vanda. Selanjutnya, rangkaian karnaval itu menuju ke Alun – Alun Masjid Raya yang ada di Jalan Asia Afrika.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *