Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Liga Inggris – Penunjukan Guardiola Membuat Performa City Menurun

2 min read

during the UEFA Champions League Group E match between Manchester City and FC Bayern Muenchen at the Etihad Stadium on November 25, 2014 in Manchester, United Kingdom.

Manuel Pellegrini selaku pelatih Manchester City telah mengungkapkan bahwa penunjukan Pep Guardiola sebagai pelatih The Citizen pada musim depan, telah menjadi alasan menurunnya performan mereka sejak awal tahun. Hal itulah yang membuat peluang Manchester City untuk menjuarai Liga Premier Inggris hilang.

Pada akhir bulan Januari yang lalu, tepatnya sebelum cedera yang dialami oleh Kevin de Bruyne, Man City sebenarnya masih berada pada peringkat kedua di klasemen sementara Liga Premier Inggris. Mereka pun saat itu hanya terpaut 2 poin dari pemuncak klasemen sementara, Leicester City.

Tetapi bersamaan dengan cederanya De Bruyne, Man City pun lantas mengumumkan bahwa Pep Guardiola akan menjadi pelatih baru The Citizen pada musim depan. Guardiola akan menggantikan peran dari Pellegrini mulai akhir musim nanti. Pelatih Bayern Munchen itu telah diberikan kontrak selama 3 musim.

Pengumuman penunjukan Guardiola dengan lebih awal ini, memang memiliki tujuan guna menciptakan ketenangan dan juga meredam segala rumor mengenai masa depan Pellegrini bersama The Citizen. Namun nyatanya, performa Man City pun langsun menurun dengan drastis. Meskipun demikian, Pellegrini masih berkomitmen bahwa akan membawa Manchester City berada pada laga puncak Liga Champions.

Tetapi di kancah Liga Premier Inggris, The Citizen tertingal jauh dari Leicester City. Mereka berada pada peringkat ketiga dengan perolehan 60 poin, terpaut 13 angka dari The Foxes. Dengan jarak yang cukup jauh itu, kemungkinan mereka untuk bisa menjadi juara Liga Premier Inggris sangatlah kecil, bahkan bisa dikatakan bahwa sudah tertutup.

Menurut pelatih berkebangsaan Chile tersebut, penunjukan Guardiola memang telah membuat para pemainnya tak tenang, terlebih lagi mengenai isu masa depan dari sejumlah pemainnya. Siapakan yang akan bertahan, serta siapa yang akan dibuang. Hal inilah yang mengganggu konsentrasi para pemain, sehingga mereka sulit untuk menunjukkan performa terbaiknya.

“Tentu saja ada sejumlah alasan, mengenai kekalahan kami pada saat laga-laga penting pada Februari kemarin, saat menghadapi Leicester City dan Tottenham Hotspur. Dua laga yang akhirnya membuat kami tersingkir dari jalur perburuan gelar,” ungkap Pellegrini kepada Soccerway.

“Pada awal Februari, terdapat kabar mengenai pergantian pelatih, mengenai pemain yang akan hengkang, serta banyak hal yang membuat para pemain menjadi tidak berkonsentrasi,” imbuh Pellegrini.

“Memang tidak akan mudah bagi para pemain, saat anda membaca berita serta mengetahui apa yang akan terjadi pada musim depan, pemain akan datang, pemain akan pergi. Oleh sebab itu, fokus para pemain menjadi terganggu,” pungkas Pellegrini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *