Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Liga Inggris – Arsenal Ingin Raih Gelar FA Cup

2 min read

Musim lalu Arsenal harus bekerja sangat keras sebelum akhirnya sukses menjuara gelaran FA Cup 2013/2014. Mereka juga sempat harus tertinggal 0-2 atas Hull City sebelum akhirnya meraih kemenangan dengan skor 3-2. Skuad “Meriam London” enggan mengawali dengan hal serupa pada gelara final FA Cup 2014/2015 ini.

Pada musim lalu, Arsenal berhadapan melawan Hull City di Wembley Stadium untuk dapat menentukan peraih gelar FA Cup. Sebagai tim unggulan, anak asuh Arsene Wenger justru harus tertinggal 2 gol terlebih dulu melalui gol cepat Hull City pada menit ke-4 dan ke-8.

Membutuhkan perjuangan keras hanya untuk dapat menyamakan skor. Santi Cazorla mampu memperkecil ketertinggalan Arsenap pada menit 17, akan tetapi, Arsenal baru dapat menyamakan kedudukan pada menit ke-71 melalui gol Laurent Koscielny.

Usai melakoni laga 90 menit, tidak terdapat gol tambahan yang membuat pertandingan dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu. Gol semata wayang Aaron Ramsey pada babak perpanjangan waktu mengantarkan Arsenal meraih gelar juara sebab Hull City gagal membalas gol Aaron Ramsey pada pertandingan tersebut.

Meski pada akhirnya sukses meraih gelar juara, kekalahan 0-2 pada awal pertandingan jelas menjadi catatan khusus bagi Arsene Wenger.

Pada partai final FA Cup 2014/2015 ini, Arsenal akan berhadapan dengan tim kuat Aston Villa yang akan digelar Sabtu, 30 Mei 2015. Arsenal berharap para pemain dapat bermain dengan nyaman dan tidak melakukan banyak kesalahan.

“Bagi kami, dapat melaju hingga partai puncak menjadi sebuah kesempatan emas untuk dapat meraih gelar FA Cup musim ini dan hal itu jelas akan sangat menyenangkan. Kami mempunyai lebih banyak pengalaman, kami wajib meraih gelar dan tidak mengulang kesalahan kami musim lalu.”

“Kami sepakat hal ini akan menjadi sebuah mimpi buruk, tetapi kami mempunyai lebih banyak pengalaman. Kami dapat pastikan kami telah banyak belajar dari kesalahan tersebut. Kami akan mencoba membuat pertandingan final nanti menjadi jauh lebih mudah dan jauh lebih simple dari sebelum-sebelumnya.”tutup Flamini seperti yang dilansir situs resmi Arsenal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *