Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Internasional – 10 Tentara Tewas Tertembak Rekan Sendiri Dalam Perang Melawan ISIS

2 min read

Sedikitnya sepuluh tentara Filipina tewas akibat serangan udara yang menargetkan kelompok militan Islam. Sekretaris Pertahanan Filipina melaporkan pada hari Kamis (1/6) bahwa serangan itu terjadi di bagian selatan dari kota Marawi.

“Sekelompok orang bersenjata militer kami terkena serangan udara kami sendiri, sepuluh orang tewas,” kata sekretaris pertahanan Delfin Lorenzana kepada wartawan di Manila dan menambahkan bahwa pasukannya telah menghadapi 500 ektremis yang memiliki rencana besar untuk menduduki Marawi.

Dia mengatakan bahwa 89 anggota kelompok militan telah tewas dalam bentrokan tersebut, termasuk pejuang asing dari Indonesia, Malaysia, Arab Saudi, Yaman dan Chechnya. Pasukan keamanan telah memerangi gerilyawan yang mengibarkan bendera hitam kelompok Negara Islam di Marawi, sebuah kota Muslim di Filipni yang didominasi oleh Katolik.

Seiring dengan pesawat tempur, militer telah menggunakan helikopter serang untuk mengebom kelompok militan, yang telah bersembunyi di daerah pemukiman yang memiliki sandera. Menurut pemerintahan setempat, sekitar 2.000 warga sipil juga telah terjebak di daerah yang dilancarkan oleh militan.

Para kepala militer telah berulang kali mengatakan bahwa serangan tersebut melibatkan serangan udara presisi dan tepat dan meyakinkan bahwa mereka tidak membahayakan warga sipil atau sandera yang terjebak.

Namun Lorenza mengakui pada hari Kamis (1/6) bahwa sementara serangan bom pada awal hari Rabu (31/5) memiliki target, kedua salah sasaran dan menghantam pasukannya sendiri.

“Sangat menyedihkan karena telah menyerang pasukan kami sendiri. Pasti ada kesalahan di suatu tempat, entah seseorang yang mengarahkan target dari tanah atau pilotnya,” ujar Lorenzana.

“Hal ini menyedihkan tapi kadang kala terjadi kabut dalam perang. Koordinasi itu dilakukan dengan benar,” kata Lorenzana yang mengatakan kepada AFP melalui pesana teks dan menambahkan  bahwa tujuh tentara lainnya juga telah mengalami luka-luka.

Bentrokan tersebut meletus pada pekan lalu ketika pasukan keamanan menggerebek sebuah rumah untuk menangkap Isnilon Hapilon, seorang militan veteran Filipina yang dianggap sebagai pemimpin Negara Islam di Filipina. Dia berada dalam daftar teroris paling dicari oleh pemerintahan Amerika Serikat.

Pihak yang berwenang mengatakan bahwa mereka terkejut ketika puluhan orang bersenjata muncul untuk melindungi Hapilon dan kemudian mengamuk melalui Marawi yang memiliki penduduk berjumlah sekitar 200.000 orang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *