Sun. Apr 9th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Kabar Bola Afrika – Kamerun Ke Semifinal Setelah Kandaskan Senegal

2 min read

Kamerun berhasil mengalahkan tim favorit, Senegal di Piala Afrika melalui adu penalti untuk memastikan satu tempat di semifinal. Setelah bermain tanpa gol selama 120 menit waktu normal di Stade de Franceville, Sadio Mane menjadi pesakitan setelah sepakan penaltinya berhasil digagalkan oleh penjaga gawang Kamerun, Joseph Ondoa.

Dalam sebuah adegan yang mengingatkan pada kemenangan final Kamerun pada tahun 2002 di turnamen yang sama atas lawan yang sama, Vincent Aboubakar tidak membuat kesalahan ketika melakukan tendangan penalti untuk menyegel kemenangan 5-4.

Senegal sebenarnya tampil cukup menjanjikan namun gagal dalam penyelesaian akhir, yang membuat Kamerun yang telah menjuarai Piala Afrika sebanyak empat kali tersebut mendapatkan satu tempat di semifinal untuk menghadapi lawan antara Republik Demokratik Kongo atau Ghana yang masih akan bertanding.

Penjaga gawang Kamerun, Joseph Ondoa telah menunjukkan kehebatannya dalam pertandingan tersebut ketika berhasil melakukan penyelamatan di babak pertama ketika umpan dari Mane kepada Mame Diouf berhasil digagalkan.

Pada babak kedua Ondoa kembali tampil cemerlang lalui reaksi yang cepat ketika sundulan dari Mane berhasil di tepis dan kemudian berhasil menghentikan upaya dari Keita Balde Diao yang berusaha mengambil bola liar yang berada tepat di depan gawang.

Kamerun sendiri hampir saha membuat kejutan di menit ke 66 ketika Moukandjo berhasil membawa bola ke area penalti Senegal sebelum Diallo menjatuhkan diri ke arah kanan untuk berupaya menghalau bola.

Mane dan pemain pengganti, Moussa Sow, berhasil menunjukkan duet maut untuk menciptakan beberapa peluang ke gawang Kamerun, namun sekali lagi Ondoa telah membuktikan diri dengan berhasil menggagalkan setiap peluang dari senegal yang mengarah ke gawang yang dia jaga.

Ditempat lainnya, Burkina Faso berhasil mendapatkan satu tempat di semifinal melalui sepakan tendangan bebas di menit ke 81 ketika melawan Tunisia dengan hasil akhir kemenangan 2-0. Sepakan tendangan bebas tersebut dihadiahkan oleh wasit setelah pemain Tunisia, Syam ben Youssef melakukan handball, yang membuat Burkina Faso memenangani pertandingan di Libreville untuk kemudian akan bertemu dengan Mesir atau Maroko.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *