Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Internasional – Rusia Lakukan Pembicaraan Dengan Pemberontak Suriah

2 min read

Pejabat Rusia dan kelompok pemberontak Suriah mengadakan pembicaraaan di Turki untuk membahas nasib Aleppo timur. Pihak oposisi dan sumber-sumber diplomatik mengatakan pada hari Kamis (1/12) kemarin untuk melakukan pembicaraan mengenai caadngan makanan di wilayah tersebut telah mengalami penurunan hingga ke angka nol.

Negoisasi tersebut telah berlangsung di Ankara selama satu pekan. Kesepakatan yang dilakukan di atas meja tersebut melibatkan gencatan senajta dan pembukaan koridor untuk memberikan bantuan kemanusiaan atas imbalan bagi para pemberontak yang telah meninggalkan wilayah tersebut.

Tawaran itu sendiri sangat mirip dengan apa yang diusulkan pada bulan Oktober kemarin oleh utusan dari PBB tentang konflik di Suriah, Staffan de Mistura. Namun, meskipun nasib penduduk di Aleppo timur sendiri sangat mengkhawatirkan setelah berbagai penangkapan dan hilangnya ratusan orang ketika berhenti di pos pemeriksaan pasukan rezim saat ini ketika mereka mencoba untuk melarikan diri dari daerah dalam kurun waktu seminggu terakhir telah menggerogoti jaminan dari Moskow untuk perjalanan yang aman dari kota melalui pemerintahan daerah yang dikendalikan oleh pemberontak.

Tingkat kepercayaan pada pembicaraan di Ankara sendiri tergolong rendah karena Rusia telah mengkampanyekan pemboman udara tanpa henti terhadap Aleppo timur yang telah menyebabkan korban sipil yang sangat besar. Rusia kini dianggap memilki penurunannya dalam pengaruh di Aleppo oleh lebih dari pasukan rezim pemerintahan saat ini dan milisi Iran yang memimpin di ujung tombak pertemuran dari rumah ke rumah di kota yang telah hancur tersebut.

“Rusia telah memerankan peran ganda, mereka ingin menunjukkan diri sebagai negara adidaya di kawasan tersebut, untuk menengahi kesepakatan, tetapi pada saat yang sama mereka melakukan pemboman dan membunuh semua orang yang tersisa di Aleppo,” kata Bassam Barabandi, mantan diplomat Suriah yang kini menjadi penasihat politik pihak oposisi.

“Rusia akan lebih memilih untuk mendapatkan gencatan senjata untuk membantu hubungan mereka dengan Turki dan menunjukkan mereka tertarik pada peradamaian, namun rezim saat ini dan Iran tidak memperdulikan hal tersebut, mereka ingin mengambil semua wilayah di Aleppo. Bagi Rusia, kegagalan untuk mencapai kesepakatan gencatan senjata di Aleppo akan menunjukkan betapa lemahnya mereka,” tambahnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *