Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Dampak Virus Corona, MotoGP Prancis Berpeluang Ditunda ke Bulan Juni

2 min read

Dampak Virus Corona, MotoGP Prancis Berpeluang Ditunda ke Bulan Juni – Merebaknya wabah virus corona di Eropa membuat MotoGP musim 2020 berada dalam ketidakpastiaan. Bahkan MotoGP Prancis disebut akan berpeluang ditunda hingga bulan Juni mendatang.

Usai seri pembuka di Qatar digelar tanpa adanya kelas utama MotoGP, kemudian untuk seri berikutnya baru akan dimulai kembali di Jerez pada bulan Mei mendatang. Hal itu terjadi setelah adanya penyesuaian jadwal akibat merebaknya virus corona yang semakin tak terkendali.

Pada bulan Mei itu juga dijadwalkan akan digelar MotoGP Prancis dan MotoGP Italia. Tetapi ketiga seri balapan tersebut sepertinya belum bisa dipastikan benar-benar akan digelar.

Sebab, saat ini Negara-negara di Eropa seperti Spanyol, Prancis dan Italia menjadi negara yang terdampak cukup parah penyebaran virus corona. Promotor MotoGP Prancis, Claude Michy, menegaskan bahwa seri balapan di Sirkuit Le Mans berpeluang akan ditunda hingga bulan Juni.

Michy mengatakan kami akan memutuskan hal itu pada minggu pertama bulan April tentang apa yang akan dilakukan selanjutnya, tergantung juga dengan situasi kesehatan. Lagi pula juga tidak ada gunanya terburu-buru.

Michy juga tidak mau mempertimbangkan opsi menggelar balapan tanpa adanya penonton. Menurut Michy, MotoGP merupakan sebuah kompetisi yang harus dirayakan oleh banyak orang.

Terlebih lagi, MotoGP Prancis pada musim lalu mempunyai jumlah penonton yang cukup banyak yakni 206,333 penonton. Jumlah itu jadi yang terbanyak kedua setelah MotoGP Thailand. Meski demikian, Michy tetap berharap pihak MotoGP dapat melanjutkan ajang balapan pada musim ini.

Michy menjelaskan hal yang paling penting yaitu balapan pada musim ini harus tetap berlangsung. Meski cuma menggelar 10 atau 11 seri balapan kalau perlu. Masa depan balapan pada musim ini dan tim tergantung pada mereka.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *