Thu. Apr 13th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Berita Nasional – Pemilik Kapal Caledonian Sky Bersedia Bertanggung Jawab Atas Peristiwa Yang Terjadi

2 min read

Kapal Caledonian Sky yang kandas di Raja Ampat pada hari sabtu, 4 Maret 2017 lalu saat ini masih menjalani proses negosiasi untuk bisa mempertanggung jawabkan kecerobohan yang dilakukan oleh kapten kapal Caledonian Sky. Dimana kejadian tersebut berawal ketika kapal Caledonian Sky sedang dalam perjalanan dengan menuju Bitung.

Menikmati keindahan alam dan melihat kenekaragaman satwa yang ada, didalam tengah perjalanan yang dilakukan oleh kapal Caledonian Sky mereka tidak melihat adanya terumbu karang di depan dan membuat kapal yang memiliki berat 4.200GT tersebut tersangkut di sekumpulan terumbu karang yang berada didepan.

Kejadian tersebut membuat kapten Keith Taylor harus bekerja keras untuk bisa mengentaskan kapal yang dinahkodainya lepas dari terumbu karang. Dimana 102 turis dan juga 79 ABK juga segera diharapkan untuk tetap tenang karena kapal bantuan akan segera datang. Tidak lama kemudian tug boat tanjung priok yang berniat menarik mundur kapal juga gagal menyelematkan kapal Caledonian Sky yang dinilai terlalu berat.

Keputusan kapten kapal Caledonian Sky untuk memaksa mundur kapal pun akhirnya berbuah hasil, akan tetapi dari keputusan yang diambil merugikan ekosistem bawah laut yang indah. Arif Havas yang saat ini menjabat sebagai orang yang bertanggung jawab atas keindahan alam Raja Ampat tengah berupaya untuk melakukan negosiasi terhadap pemilik kapal Caledonian Sky.

Pertemuan yang dilakukan di kantor Kemenko Kemaritiman Senin lalu akhirnya berbuah hasil, dimana pihak kapal Caledonian Sky siap melakukan ganti rugi atas kecerobohan yang dilakukan oleh kapten kapal tersebut. Disebutkan kapten kapal tidak melihat adanya terumbu karang yang berada didepan, karena dirinya hanya berpatokan kepada GPS yang menunjukkan arah tepat.

“kita tidak ingin semua orang dirugikan dengan peristiwa yang terjadi, karena Raja Ampat memang memiliki daya tarik tersendiri dari ekosistem bawah laut yang dimiliki. Sehingga pihak Caledonian Sky harus bertanggung jawab atas adanya kejadian ini, dan saya tengah melakukan yang terbaik” ucap Arif Abas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *