Mon. Apr 10th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Berita Kesehatan – Cangkok Ginjal Milik Bayi Lima Minggu untuk Wanita Berumur 20 Tahun

2 min read

 

Dari Leeds, Inggris Utara, dilaporkan tim dokter  telah berhasil menyelamatkan nyawa seorang wanita bernama Samira Kauser yang diketahui berusia 20 tahun. Wanita tersebut belakangan ternyat diketahui mengalami gagal ginjal dan ia divonis harus melakukan cuci darah. Upaya penyelamatan Kauser sendiri dilakukan dengan melakukan operasi transplantasi ginjal. Yang uniknya adalah bahwa pendonor atau si pemilik organ transplant tersebut merupakan pendonor yang termuda di Inggris. Tercatat bahwa pemilik ginjal tersebut adalah seorang bayi berusia lima minggu. Dilaporkan bahwa si bayi pemilik organ tersebut memang donor termuda di Inggris. Dimana diketahui bahwa organ- organ dalam seperti halnya gijal, hati, paru-paru dan jantung bayi akan mulai berfungsi maksimal setelah usia 37 minggu di dalam rahim sang ibu.Diharapkan agar  ginjal milik si bayi tersebut nantinya bisa berkembang menjadi seukuran ginjal orang dewasa. Kauser si penerima ginjal tersebut sempat menyatakan terima kasihnya seperti yang diberitakan koran mingguan The Sunday Times.

Keberhasilan para dokter dalam mencangkokkan ginjal kecil bayi ke dalam tubuh Samira Kauser, yang mengalami gagal ginjal tersebut sebenarnya masih dalam hal yang belum umum dan masih dalam perdebatan yang panjang dan tak kunjung usai.

“Hidup saya rasanya berhenti, namun sekarang saya bisa melanjutkan hidup,” tambahnya.

Dr Niaz Ahmad yang dipercaya untuk melakukan pencangkokan ginjal selama tujuh jam itu mengatakan sebelumnya bahwa para dokter menghadapi dilema untuk menggunakan organ dari bayi. Namun Ahmad menyatakan  akibat kurangnya jmlah para donor, majka para dokter mengalihkan perhatian pada organ bayi. The Sunday Times melansir bahwa tindakan transplantasi itu memicu kembali debat tentang penggunaan organ tubuh bayi. Sebenarnya keputusan tentang penggunaan organ bayi tersebut diperkirakan akan dicapai dalam enam bulan ke depan. Di Inggris, lebih dari 7.200 orang menanti pencangkokan, 6.000 di antaranya memerlukan ginjal baru. Dapat dibayangkan berapa besar pasokan pendonor yang dibutuhkan untuk mencukupi kebutuhan yang terhitung cukup besar tersebut.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *