Sat. Apr 15th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Berita Internasional – ISIS Akui Tewaskan 4 Polisi Mesir

2 min read

vlcsnap-2015-02-19-11h35m40s250.jpg

Militan Negara Islam Irak Suriah (ISIS) mengakui bahwa anggotanya telah melakukan serangan hingga menewaskan 4 petugas kepolisian Kairo, Mesir. Pihak Kementerian Dalam Negeri Mesir sesuai dengan yang dikutip AFP pada Minggu (29/11/2015), menerangkan bahwa serangan tersebut dilakukan pria bersenjata berpenutup wajah. Pelaku kemudian melepaskan tembakan pada sebuah mobil patroli polisi yang sedang berada di lokasi itu hingga menewaskan para polisi yang kebetulan berada di dalama. Mereka memakai senapan mesin saat melakukan aksi kali ini.

Pelaku yang mengendarai sepeda motor itu menembakkan senjata mesinnya ke kendaraan polisi di antara piramid Giza, Kairo bagian barat dan piramid Saqarra, Kairo bagian selatan. “Agar tentara kelompok tirani mengetahui kalau kami di sini sedang menunggu mereka, dan mereka tak akan bisa menikmati hidup nyaman selama mata kami masih terbuka. Semoga Allah berkenan,” bunyi pernyataan dari kelompok ISIS yang kemudian dimuat pada media sosial.

Militan memang telah menewaskan puluhan personil polisi serta tentara yang mayoritas terjadi pada Semenanjung Sinai semenjak pihak militer menggulikan kekuasaan Muhammad Mursi tahun 2013 silam. Serangan tersebut juga ditargetkan pada polisi serta gedung pemerintahan dimana sebagian juga diklaim dilancarkan oleh kelompok ISIS.

Kementrian Mesir di awal bulan November lalu sempat mengumumkan adanya operasi perburuan terhadap Ashraf Ali Ali Hassanein al-Gharabli, sosok yang diduga kuat terlibat bersama ISIS. Al-Gharabli tewas usai ditembak polisi dalam upaya penangkapannya. Ia diduga terlibat pada aksi penculikan serta pembunuhan terhadap pekerja tambang minyak dari Kroasia serta pengeboman terhadap kantor konsulat Italia.

Sebelumnya, beberapa militan sempat mengklaim bahwa serangan kali ini adalah balasan dari operasi kepolisian saat ingin menumpas demonstran pro Morsi belum lama ini. Ribuan orang yang dinilai mengganggu ketertiban pun sempat dijebloskan dalam penjara oleh pemerintah Mesir. Kini otoritas Mesir sedang berjuang memerangi militan afiliasi ISIS yang ada di Sinai. Kelompok yang mengklaim telah bertanggung jawab dalam jatuhnya pesawat milik maskapai Rusia, Metrojet, menggunakan serangan bom di 31 Oktober yang lalu. Setidaknya ada 224 korban tewas pada insiden mengerikan tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *