Sat. Apr 8th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

Berita Internasional – Amerika Hentikan Pasokan Bantuan Militer dan Dana Untuk Mesir

2 min read

Pihak pemerintah Amerika Serikat telah berniat untuk menghentikan pengiriman alat-alat berat militer serta bantuan dana untuk Mesir. Langkah penhentian ini dilakukan menyusul terjadinya kekerasan aparat Mesir kepada para demonstran serta para pendukung Ikhwanul Muslimin.
Washington diketahui juga telah berhenti menyuplai sejumlah sistem militer berskala besar dan juga bantuan keuangan sejumlah 260 juta dollar AS untuk pihak militer Mesir. Hal Ini dilakukan guna menegaskan sikap keprihatinan Pemerintah AS kepada pemerintahan interim di Mesir sehubungan  pertumpahan darah yang masih terus berlangsung di negeri itu.
Juru bicara dari Departemen Luar Negeri Amerika Serikat Jen Psaki menyebutkan, seperti yang telah dilansir oleh kantor berita AFP pada Kamis (10/10/2013), penghentian bentuk bantuan ini tidak serta merta bersifat permanen. “Namun hal ini akan terus berlaku sambil menunggu perkembangan atas pemerintahan sipil dan terselenggara secara demokratis, inklusif melalui pemilihan yang bebas serta adil,” tegas Psaki yang kami kutip dalam statemennya.
Dengan diterbitkannya keputusan yang terbaru ini,pemerintah Amerika Serikat berniat menghentikan pengiriman beberapa helikopter Apache, sejumah jet-jet tempur F-16, spare part untuk tank M1A1 Abraham dan juga rudal-rudal type Harpoon. Pejabat- pejabat Amerika Serikat tidak menyebutkan dengan rinci tentang berapa nilai kontrak bantuan militer yang dihentikan tersebut. Hanya sedikit dibeberkan bahwa nilainya menembus ratusan juta dolar AS.
Keputusan untuk melakukan penghentian bantuan dalam bidang militer itu dikemukakan dalam dialog telepon selama 40 menit antara kepala militer Mesir, Jenderal Abdel Fattah al-Sisi dengan Menteri Pertahanan AS Chuck Hagel.
Akan tetapi kembali ditegaskan oleh Psaki bahwa pihak pemerintah AS masih terus memberikan bantuan guna memastikan keamanan wilayah perbatasan-perbatasan Mesir dan juga meningkatkan upaya kontra-terorisme dan proliferasi, serta berupaya menjaga keamanan di wilayah Sinai.
“Kami juga akan terus memasok suku cadang perlengkapan militer yang berasal dari AS dan juga pelatihan militer serta edukasi, di samping itu juga beserta bantuan di sektor kesehatan, pendidikan dan pengembangan bidang swasta,” lanjut Psaki.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *