Sat. Apr 8th, 2023

kabaraku.com

Berita Terkini, Sinopsis Film Terbaru 21, Olahraga Sepakbola

APEC di Bali Diharapkan Dapat Mengubah Wajah Dunia

2 min read

Nusa Dua- Agenda akbar Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT APEC 2013yang di adakan di Bali hanya tinggal tersisa waktu sehari saja. Pemimpin- pemimpin ekonomi APEC seyogyanya akan berkumpul pada hari terakhir guna menyatakan poin-poin yang dipastikan akan menunjang pertumbuhan sektor ekonomi dunia. Presiden Cina, Xi Jinping mengungkapkan bahwa, seluruh dunia sedang sangat menantikan hasil akhir dari gelaran KTT APEC.

Apapun yang dihasilkan semoga bisa menjadi embun penyejuk dari adanya gejolak perekonomian global. “Bali yang menjadi tuan rumah sekaligus juga menjadi meeting leader membawa pengharapan dari segenap penjuru dunia karena Bali bisa mengubahnya,” kata Jinping, Presiden Cina itu dalam pidatonya di APEC CEO Summit 2013 yang diselenggarakan tepatnya di BICC(Bali Internasional Convention Center) Nusa Dua, Bali pada hari Senin (7/10/2013).

Jinping juga mengutarakan amanatnya bahwa, ekonomi dunia memang masih perlu penyesuaian. Dimana dibutuhkan pemecahan masalah yang tepat sasaran untuk bisa mengoptimalkan momentum pertumbuhan. terlebih lagi dengan keadaan eksternal pada masing-masing negara.”Sektor ekonomi di Asia Pasifik memiliki momentum yang relatif bertumbuh. APEC ini memang sedang ditunggu tunggu oleh seluruh penjuru dunia. Perkonomian dunia masih memerlukan adaptasi meskipun belum nampak adanya pertumbuhan yang signifikan. Pasaran emerging market terindikasi kian melambat dan kini menghadapi ancaman eksternal,” tandasnya.

Sektor ekonomi saat ini sedang membutuhkan motor pertumbuhan yang segar. Hasil akhir dari gelaran konferensi APEC ini adalah tercapainya jalan keluar demi kelangsungan perekonomian di dunia.”Dalam pendapatnya kita sedang butuh reformasi dan penyesuaian diri kembali. Asia Pasifik telah sekian lama menjadi mesin penggerak sektor perekonomian dunia, pada wilayah APEC dalam upayanya mengadakan inovasi serta interkoneksi.

Perkonomian Asia Pasifik telah menemukan jalan keluar yang mana solusi ini dapat membawa perekonomian di dunia menjadi lebih baik lagi,” jelasnya.Jinping juga yakini bahwa, kawasan Asia Pasifik mampu menikmati pertumbuhan prerekonomian itu sendiri nantinya. Terutama lagi untuk negara-negara yang sedang menyandang status sebagai negara berkembang.”Saya yakin sekali bahwa Asia Pasifik dapat merasakan prospek pertumbuhan tersebut karena mereka memiliki modal laju peningkatan serapan jumlah tenaga kerja, dan referensi ilmu serta rezim yang fleksibel.

Pihak China sendiri berkomitmen untuk senantiasa membantu perekonomian internasional. Hubungan yang seperti ini nantinya yang penting dan harusselalu dijaga. Perekonomian China kelak akan melanjutkan ke arah yang lebih baik,” ujar Jinping

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *