Skip to content
Kabaraku
Menu
  • Home
  • Nasional
  • Berita Bola
  • Selebriti
  • Mancanegara
  • Kesehatan
Menu

Aksi Pencurian Uang Kotak Amal Masjid Di Pamekasan Terekam CCTV

Posted on 13/07/2025

Nasional – Aksi pencurian uang kotak amal di Masjid Ibadurrahman, Desa Kapong, Kecamatan Batumarmar, Pamekasan, Jawa Timur, terekam kamera Closed Circuit Television (CCTV) pada Kamis malam (10/7/2025) sekitar pukul 21.00.

Dalam rekaman CCTV, pelaku menggunakan motor Honda Scoopy warna putih tanpa pelat nomor belakang. Pelaku memakai sarung, jaket hitam, kopyah putih, dan helm hitam.

Pelaku membawa uang kotak amal yang dibungkus plastik hitam. Kas masjid tersebut sempat digantung di motor bagian depan saat pelaku hendak keluar dari Masjid Ibadurrahman.

Ketua Takmir Masjid Ibadurrahman, Sugiyanto, membenarkan kejadian tersebut. Ia mengetahui saat dirinya datang ke masjid untuk persiapan shalat subuh sekitar pukul 02.00 Jumat dini hari.

“Saya curiga saat itu pintu masjid dalam kondisi terbuka. Biasanya pasti tertutup kalau saya ke masjid dini hari,” ungkapnya, Minggu (13/7/2025).

Setelah diperiksa, ternyata kotak amal sudah dalam kondisi terbuka. Uangnya sudah tidak ada sama sekali.

Dikatakan, uang kotak amal kas masjid tersebut sudah waktunya dihitung. Namun, maling sudah mencurinya lebih dahulu.

“Uang amal itu belum kami hitung. Tapi perkiraan antara Rp 3-4 juta, karena setiap bulan rata-rata amal masjid mencapai Rp 3,5-4 juta,” ucapnya.

Sugiyanto mengungkapkan, setelah dikroscek di rekaman kamera CCTV, memang ada laki-laki yang datang sekitar pukul 21.00 malam.

Dia masuk melalui pintu selatan masjid dan terekam. Bahkan dalam rekaman, gerak-gerik pelaku mencurigakan dan akhirnya masuk ke dalam masjid untuk mencuri uang.

Sementara itu, Kapolsek Tamberu, Kecamatan Batumarmar, AKP Edy Sugiantoro, membenarkan kejadian tersebut.

Pihaknya menerima laporan dari salah satu takmir masjid. “Iya benar, mas. Saat ini masih dalam penyelidikan polisi,” ungkapnya, Minggu (13/7/2025).

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor By :

Berita Terkini :

  • Mantan Ketua Ormas Di Purworejo Keroyok Warga Ketika Utangnya Ditagih, Kini Ditetapkan Jadi Tersangka 07/11/2025
  • Bupati Lumajang Perpanjang Masa Tanggap Darurat Bencana 7 Hari 07/11/2025
  • Misteri Kasus Penemuan Sesosok Mayat Pria Di Konter Ponsel Bandung 07/11/2025
  • Anak Disabilitas Yang Koma SetelahDikeroyok Warga Dipindah Ke RS Di Purwakarta 07/11/2025
  • Residivis Jadi Otak Dibalik Komplotan Curanmor Wilayah Kampus Di Jember 07/11/2025
  • Polisi Meringkus Komplotan Pembobol Minimarket Lintas Provinsi, Pelaku Pilih Toko Yang Sepi 06/11/2025
  • Pelaku Pembobolan Minimarket Di Jatim Rakit Senpi Pen-Gun Secara Otodidak 06/11/2025
  • 25 Siswa SD Di Ternate Alami Keracunan Usai Menyantap MBG, Sekolah Minta Distribusi MBG Dihentikan Sementara 06/11/2025
  • Terseret Arus Sungai, Remaja Di Jember Ditemukan Meninggal Dunia Sehari Setelahnya 06/11/2025
  • 2 Spesialis Pembobol Minimarket Lintas Provinsi Diringkus Polda Jatim 06/11/2025
©2025 Kabaraku | Design: Slot Gacor Indonesia