Skip to content
Kabaraku
Menu
  • Home
  • Nasional
  • Berita Bola
  • Selebriti
  • Mancanegara
  • Kesehatan
Menu

Adrien Rabiot Sebenarnya Sangat Ingin Gabung Dengan MU

Posted on 06/09/2024

Berita Bola – Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano memberikan kabar menarik mengenai Adrien Rabiot. Ia mengatakan jika mantan gelandang Juventus tersebut sangat ingin gabung dengan salah satu raksasa Liga Inggris, Manchester United di musim panas ini.

Seperti yang sudah diketahui, Rabiot di musim panas ini tidak memiliki klub. Pasalnya ia memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya di Juventus.

Rabiot sendiri sempat dikaitkan dengan beberapa klub top Eropa. Namun hingga saat ini gelandang Timnas Prancis itu masih belum memiliki klub.

Romano menyebut bahwa Rabiot sebenarnya sangat ingin gabung dengan Manchester United. Namun sayang Setan Merah memutuskan untuk tidak merekrutnya.

Menurut Romano, sepanjang musim panas ini ada komunikasi yang intens antara pihak Manchester United dan agen Rabiot.

Sang agen dikabarkan ingin memboyong sang gelandang ke Old Trafford. Mereka menilai Manchester United bakal jadi klub yang sempurna untuk sang gelandang.

Sang agen disebut Romano tidak sekali dua kali mengontak MU terkait transfer Rabiot. Berulang kali sang agen merayu MU untuk merekrut kliennya.

Menurut laporan Romano, MU awalnya berminat untuk merekrut Rabiot. Namun pada akhirnya mereka mengurungkan niat mereka.

Ini disebabkan Rabiot meminta gaji yang sangat besar ke MU. Karena ia berstatus sebagai pemain free agent sehingga MU tidak perlu membayar mahar transfer ke Juventus.

Di sisi lain, Rabiot juga meminta bonus yang besar ke MU. Situasi ini membuat manajemen Setan Merah enggan merekrutnya.

Menurut gosip yang beredar saat ini, Rabiot mulai frustrasi mencari klub di Eropa. Alhasil ia mulai mempertimbangkan dengan serius untuk melanjutkan karirnya di Arab Saudi.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor By :

Berita Terkini :

  • Saat Dunia Meragukan Neymar, Casemiro Tegaskan Dia Masih Nomor Satu 14/11/2025
  • MU Harus Siap Rogoh Kocek Agak Dalam Jika Ingin Rekrut Bintang Wolverhampton Ini 14/11/2025
  • Jadi Incaran Real Madrid, Chelsea Siap Patok Harga Tinggi Buat Moises Caicedo 14/11/2025
  • Ancelotti Tegaskan: “Bukan Saya yang Suruh Endrick Tinggalkan Madrid!” 14/11/2025
  • Peringatan Tegas Untuk Lamine Yamal Dari Mantan Pelatih Timnas Spanyol 14/11/2025
  • 4 Warga Manggarai NTT Jadi Tersangka KIarena Timbun Ribuan Liter BBM 14/11/2025
  • Formasi Baru Buat Mengubah Cara Bermain Juventus 13/11/2025
  • Derby della Madonnina: Duel Taktik Antara Pertahanan Kokoh Inter vs Milan 13/11/2025
  • AC Milan Alami Krisis Penyerang, Solusinya Ada di Barcelona? 13/11/2025
  • Gaji Fantastis Vlahovic Jadi Sorotan, Juventus Siapkan Perjanjian Khusus 13/11/2025
©2025 Kabaraku | Design: Slot Gacor Indonesia