Skip to content
Kabaraku
Menu
  • Home
  • Nasional
  • Berita Bola
  • Selebriti
  • Mancanegara
  • Kesehatan
Menu

Performa Paulo Dybala Yang Masih Fluktuatif Bersama AS Roma

Posted on 10/02/2025

Berita Bola – Paulo Dybala jadi penentu kemenangan AS Roma pada laga pekan ke-24 Serie A lawan Venezia, Minggu (9/2/2025). Pemain dengan julukan La Joya itu mencetak gol yang membawa Roma menang 1-0 pada duel di Stadion Pier Luigi Penzo tersebut.

Meskipun dikenal sebagai salah satu pemain dengan gaji tertinggi di AS Roma, performanya di lapangan tidak selalu konsisten. Kontribusi Dybala untuk tim terlihat fluktuatif, terutama pada aspek gol dan assist.

Di awal musim, Dybala tampak kesulitan untuk menemukan ritme permainan terbaiknya. Hingga pekan ke-16 Serie A, Dybala hanya mampu bikin dua gol dan satu assist. Hal ini tentu saja menjadi perhatian bagi fans Roma.

Namun, situasi ini bukan hanya salah Dybala seorang. Sebab, situasi yang terjadi di Roma memang tidak mudah. performa tim sangat labil dan Roma beberapa kali melakukan pergantian pelatih. Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.

Situasi mulai berubah ketika Dybala tampil gemilang pada pekan ke-17 Serie A. Dalam laga melawan Parma, ia mencetak dua gol dan memberikan satu assist, membantu Roma meraih kemenangan telak 5-0.

Penampilan tersebut seakan menjadi sinyal bahwa Dybala masih memiliki kemampuan untuk memberikan dampak signifikan bagi tim. Setelah itu, Dybala mencetak gol lagi pada laga pekan ke-18, melawan Milan.

Pada duel lawan Milan, Dybala terpilih sebagai pemain terbaik setelah mencetak gol penyama kedudukan dalam hasil imbang 1-1. Dengan 5 percobaan tembakan dan 4 kreasi peluang, Dybala menunjukkan betapa pentingnya perannya dalam serangan Roma.

Namun, pada lima laga berikutnya, Dybala kembali gagal mencetak gol. Dia baru bikin gol lagi pada laga pekan ke-24, saat melawan Venezia. Dybala mencetak gol yang ke-6 musim ini. Dia membobol gawang Venezia lewat titik putih.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor By :

Berita Terkini :

  • Kronologi Mobil Perwira Polri Dicuri Polisi Di Lampung, Sempat Diinapkan Di Area Parkir RSUD 29/10/2025
  • Polisi Tangkap Seorang Pria Di Tasikmalaya Karena Bunuh Temannya Saat Nongkrong 29/10/2025
  • Baru 2 Minggu Diresmikan, Baut Jembatan Di Probolinggo Sudah Kendur 29/10/2025
  • Tertimbun Longsor, Penambang Emas Ilegal Di Area Perhutani Kebumen Ditemukan Tewas 29/10/2025
  • Sakit Hati Mertuanya Dihina, Seorang Pria Di Cimahi Habisi Nyawa Tetangganya 28/10/2025
  • Diduga Jadi Tempat Prostitusi, Polisi Gerebek Rumah Kontrakan Di Singosari Malang 28/10/2025
  • Brigadir HA Diperiksa Polda Banten Karena Diduga Langgar Kode Etik Asusila 28/10/2025
  • Kakek Penjaga Kontrakan Di Tasikmalaya Ditemukan Tewas Di Dalam Toren Air 28/10/2025
  • Alasan Pelaku Kabur Setelah Menabrak Motor Dan Tewaskan 4 Orang Sekeluarga 28/10/2025
  • Cuma Satu Pelatih MU Yang Dicintai Marcus Rashford, Dan Itu Bukan Ten Hag 28/10/2025
©2025 Kabaraku | Design: Slot Gacor Indonesia