Skip to content
Kabaraku
Menu
  • Home
  • Nasional
  • Berita Bola
  • Selebriti
  • Mancanegara
  • Kesehatan
Menu

Ditaklukkan Timnas Indonesia, Arab Saudi Bakal Terus Berjuang Raih Peringkat Kedua

Posted on 21/11/2024

Berita Bola – Timnas Arab Saudi akn terus berjuang untuk meraih posisi kedua klasemen Grup C dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Hal ini dikatakan oleh pelatih Arab Saudi, Herve Renard, setelah menelan kekalahan 0-2 dari Indonesia dalam laga keenam Grup C, Selasa (19/11/2024).

Kekalahan Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUBGK), tercipta setelah Marselino Ferdinan mencetak dwigol.

Atas hasil ini, The Green Falcons (Elang Hijau) menempati peringkat keempat klasemen Grup C dengan enam poin. Mereka memiliki jumlah poin yang sama dengan Indonesia, China, dan Australia.

Catatan untuk Australia, di mana mereka baru memainkan lima pertandingan.

“Yang jelas Jepang akan finis jauh di depan, dan kita semua (tim yang lainnya) masih berjuang untuk tempat kedua. Kami akan berusaha untuk bisa finis di tempat kedua,” kata Renard dalam konferensi pers pasca laga Indonesia vs Arab Saudi.

“Seperti yang saya katakan, Indonesia layak menang hari ini. Tapi ini baru satu pertandingan (masih ada laga lain), dan pada akhirnya kami akan mencapai tujuan kami,” ujar pelatih asal Perancis itu.

Renard pun tak lupa mengucapkan selamat atas torehan yang diciptakan Marselino dalam laga hari ini.

“Dan Marselino berhasil mencetak dua gol, saya ucapkan selamat kepadanya,” jelas Renard.

Kekalahan dalam laga ini sekaligus memperpanjang catatan buruk Elang buruk dalam empat pertandingan terakhir di Grup C.

Sejak Arab Saudi menghadapi Jepang pada Oktober lalu, mereka belum berhasil mencetak gol ke gawang lawannya.

Terakhir kali Arab Saudi mencetak gol kala bersua China di laga kedua pada September silam.

Kemenangan yang diperoleh Garuda membuat tim asuhan Shin Tae-yong menempati peringkat ketiga dengan enam poin.

Jay Idzes dkk sukses meraih kemenangan pertama di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Indonesia akan memainkan laga selanjutnya menghadapi Australia dan Bahrain pada Maret 2025.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor By :

Berita Terkini :

  • Kronologi Mobil Perwira Polri Dicuri Polisi Di Lampung, Sempat Diinapkan Di Area Parkir RSUD 29/10/2025
  • Polisi Tangkap Seorang Pria Di Tasikmalaya Karena Bunuh Temannya Saat Nongkrong 29/10/2025
  • Baru 2 Minggu Diresmikan, Baut Jembatan Di Probolinggo Sudah Kendur 29/10/2025
  • Tertimbun Longsor, Penambang Emas Ilegal Di Area Perhutani Kebumen Ditemukan Tewas 29/10/2025
  • Sakit Hati Mertuanya Dihina, Seorang Pria Di Cimahi Habisi Nyawa Tetangganya 28/10/2025
  • Diduga Jadi Tempat Prostitusi, Polisi Gerebek Rumah Kontrakan Di Singosari Malang 28/10/2025
  • Brigadir HA Diperiksa Polda Banten Karena Diduga Langgar Kode Etik Asusila 28/10/2025
  • Kakek Penjaga Kontrakan Di Tasikmalaya Ditemukan Tewas Di Dalam Toren Air 28/10/2025
  • Alasan Pelaku Kabur Setelah Menabrak Motor Dan Tewaskan 4 Orang Sekeluarga 28/10/2025
  • Cuma Satu Pelatih MU Yang Dicintai Marcus Rashford, Dan Itu Bukan Ten Hag 28/10/2025
©2025 Kabaraku | Design: Slot Gacor Indonesia