Skip to content
Kabaraku
Menu
  • Home
  • Nasional
  • Berita Bola
  • Selebriti
  • Mancanegara
  • Kesehatan
Menu

Oknum TNI AL Makassar Ditangkap Karena Terbukti Jadi Calo Penerimaan Prajurit

Posted on 21/06/2025

Nasional – Seorang oknum TNI Angkatan Laut (AL) berinisial Pelda AF diamankan Polisi Militer Pangkalan Utama (Lantamal) VI Makassar.

Ia diduga menjadi calo dalam penerimaan prajurit dengan meminta uang hingga Rp 100 juta kepada orangtua calon siswa.

Polisi Militer (PM) Pangkalan Utama (Lantamal) VI Makassar mengamankan seorang oknum TNI AL yang diduga terlibat praktik calo dalam seleksi penerimaan prajurit.

Oknum tersebut diketahui berinisial Pelda AF, dia diamankan oleh pihak PM pada Kamis (19/6/2025).

Berdasarkan informasi, Pelda AF diduga meminta uang kurang lebih Rp 100 juta kepada salah satu orang tua calon siswa (casis) dengan iming-iming dapat diluluskan dalam proses seleksi.

Komandan Lantamal VI Makassar, Brigjen TNI (Mar) Wahyudi, membenarkan adanya keterlibatan anggotanya dalam kasus ini. Setelah menerima informasi pihaknya langsung mengamankan Pelda AF.

“Setelah kita mendapatkan informasi, kita langsung bergerak mencari informasi dan memang kita menemukan hal seperti itu,” ujar Wahyudi kepada awak media.

Ia memastikan bahwa pelaku telah diproses sesuai hukum yang berlaku, hal ini pun juga sebagai langkah tegas agar menjadi efek jera bagi para anggota lain.

“Kita melakukan penyelidikan kemudian menjatuhkan hukuman ke bersangkutan sebagai efek jera dan sebagai pembelajaran kepada yang lain, jangan sampai ada yang melakukan juga,” ungkap Wahyudi.

Dalam kasus ini, Pelda AF telah menjadi tersangka. Namun, PM juga mengamankan satu orang warga sipil yang diduga memiliki peran sebagai perantara antara Pelda AF dan orang tua korban.

“Oknum satu orang, kemudian sipil sebagai penyambung, perantara sehingga butuh proses pendalaman lagi,” beber dia.

Tak hanya itu, calon siswa yang terbukti terlibat dalam praktik kecurangan ini langsung dinyatakan gugur dari seleksi.

“Untuk calon siswa ini karena sudah terlibat, maka masuk dalam unsur pidana sehingga keterkaitan calon siswa yang ikut tes sangat dirugikan,” tutup dia.

Wahyudi menegaskan bahwa proses penerimaan prajurit di lingkungan TNI AL sepenuhnya gratis dan tidak dipungut biaya. Pengawasan pun terus diperketat untuk menghindari terulangnya praktik serupa.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor By :

Berita Terkini :

  • Napi Di Lapas Palangka Raya Nekat Kabur Saat Kerja Bakti, Kini Masih Dalam Pengejaran 30/06/2025
  • Puluhan Wisatawan Tersengat Ubur-ubur Di Pantai Gunungkidul 30/06/2025
  • Rio Ferdinand Menilai Bryan Mbeumo Akan Jadi Pemain Berbahaya Di MU 30/06/2025
  • Pelatih Chelsea Buka Peluang Pemain Ini Akan Gabung Manchester United 30/06/2025
  • Arsenal Makin Dekat Buat Mendatangkan Bek Milik Valencia Ini 30/06/2025
  • Pabrik Peleburan Alumunium Di Bekasi Disegel Karena Terbukti Cemari Udara 30/06/2025
  • Ratusan Orang Terpaksa Mengungsi Usai Banjir Besar Terjang Kendari 29/06/2025
  • Kepala Dusun Di Maluku Cabuli Siswi SMA Dan Menganiaya Pacar Korban Hingga Babak Belur 29/06/2025
  • Demi Bisa Beli Narkoba, 2 Perampok Di Asahan Bunuh Dan Gasak Uang Korbannya Rp 6 Juta 29/06/2025
  • Dulu Menolak Gabung, Kini Viktor Gyokeres Ngarep Direkrut MU 29/06/2025
©2025 Kabaraku | Design: Slot Gacor Indonesia