Skip to content
Kabaraku
Menu
  • Home
  • Nasional
  • Berita Bola
  • Selebriti
  • Mancanegara
  • Kesehatan
Menu

Seorang Wisatawan Tewas Usai Tertimpa Pohon Pinus Di New Sekipan Tawangmangu

Posted on 04/04/2025

Nasional – Insiden tragis terjadi di kawasan wisata alam New Sekipan yang terdapat di Tawangmangu, Karanganyar, pada Jumat, 4 April 2025. Seorang wisatawan tewas setelah tertimpa pohon pinus yang tumbang.

Korban bernama Juanisha Calya Putri Sasandy (12), bocah perempuan asal Kelurahan Joyotakan, Kecamatan Serengan, Solo. Ia tertimpa batang pohon pinus saat sedang tidur di dalam tenda bersama keluarganya.

Keluarga korban tiba di New Sekipan Tawangmangu pada Kamis siang (3/4/2025) untuk berkemah. Namun, pada Jumat sekitar pukul 04.45 WIB, pohon pinus di lokasi tersebut tiba-tiba roboh.

Batang pohon awalnya menimpa sebuah mobil Avanza hitam B 2001 FM, menghancurkan bagian atap kendaraan, sebelum akhirnya jatuh ke tenda wisatawan. Saat kejadian, korban masih tertidur, sehingga terkena bagian kepala dan kaki.

Menurut Kepala Pelaksana Harian BPBD Karanganyar Hendro Prayitno, peristiwa wisatawan tewas tertimpa pohon pinus bukan akibat angin kencang atau hujan, melainkan karena kondisi pohon yang kering dan rapuh.

Kapolsek Tawangmangu AKP Eling Adi Utomo menyampaikan, korban sempat dievakuasi ke Puskesmas Tawangmangu, tetapi meninggal dunia dalam perjalanan.

“Korban luka berat langsung dilarikan ke Puskesmas Tawangmangu, sebelum akhirnya dirujuk ke RSUD Karanganyar untuk visum,” ujarnya.

Sementara itu, tiga anggota keluarga lainnya, ayah, ibu, dan adik korban, berhasil selamat dari insiden tersebut.

Menyusul kejadian wisatawan tewas tertimpa pohon pinus di New Sekipan, Tawangmangu, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Karanganyar Hari Purnomo mengingatkan pengelola wisata untuk meningkatkan pengecekan keamanan area wisata. New Sekipan sendiri merupakan kawasan wisata alam yang berada di lereng Gunung Lawu dan dikelola oleh pihak ketiga di bawah naungan Perhutani.

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor By :

Berita Terkini :

  • Kronologi Mobil Perwira Polri Dicuri Polisi Di Lampung, Sempat Diinapkan Di Area Parkir RSUD 29/10/2025
  • Polisi Tangkap Seorang Pria Di Tasikmalaya Karena Bunuh Temannya Saat Nongkrong 29/10/2025
  • Baru 2 Minggu Diresmikan, Baut Jembatan Di Probolinggo Sudah Kendur 29/10/2025
  • Tertimbun Longsor, Penambang Emas Ilegal Di Area Perhutani Kebumen Ditemukan Tewas 29/10/2025
  • Sakit Hati Mertuanya Dihina, Seorang Pria Di Cimahi Habisi Nyawa Tetangganya 28/10/2025
  • Diduga Jadi Tempat Prostitusi, Polisi Gerebek Rumah Kontrakan Di Singosari Malang 28/10/2025
  • Brigadir HA Diperiksa Polda Banten Karena Diduga Langgar Kode Etik Asusila 28/10/2025
  • Kakek Penjaga Kontrakan Di Tasikmalaya Ditemukan Tewas Di Dalam Toren Air 28/10/2025
  • Alasan Pelaku Kabur Setelah Menabrak Motor Dan Tewaskan 4 Orang Sekeluarga 28/10/2025
  • Cuma Satu Pelatih MU Yang Dicintai Marcus Rashford, Dan Itu Bukan Ten Hag 28/10/2025
©2025 Kabaraku | Design: Slot Gacor Indonesia